ads
ads

CINTA IBU DIBAWA MATI

CINTA IBU DIBAWA MATI
Tatkala seorang ibu menunggu bayinya yang sedang sakit keras, si ibu tadi berdo'a, "Ya Allah, sembuhkanlah anak saya. Kalau Engkau akan mengambilnya, saya saja sebagai gantinya ya Allah. Biarkanlah anak saya menikmati hidup lebih lama..."
Namun, tatkala seorang anak mendampingi ibunya yang sedang sakit keras, do'a yang keluar dari mulut anaknya,  "Ya Allah, aku rela dan ikhlas kalau ibuku Engkau panggil ke hadiratmu...."
Kata pepatah, Cinta anak sepanjang galah, Cinta ayah sepanjang jalan, Cinta ibu dibawa mati...
Allah memerintahkan dalam Al-Qur’an agar setiap anak berbakti kepada kedua orang tua. Mengenai wajibnya seorang anak berbakti kepada orang tua, Allah berfirman di dalam surat Al-Isra’ ayat 23-24.

وَقَضَىٰ رَبُّكَ أَلَّا تَعْبُدُوا إِلَّا إِيَّاهُ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا ۚ إِمَّا يَبْلُغَنَّ عِنْدَكَ الْكِبَرَ أَحَدُهُمَا أَوْ كِلَاهُمَا فَلَا تَقُلْ لَهُمَا أُفٍّ وَلَا تَنْهَرْهُمَا وَقُلْ لَهُمَا قَوْلًا كَرِيمًا

"Dan Rabb-mu telah memerintahkan kepada manusia janganlah ia beribadah melainkan hanya kepadaNya dan hendaklah berbuat baik kepada kedua orang tua dengan sebaik-baiknya. Dan jika salah satu dari keduanya atau kedua-duanya telah berusia lanjut disisimu maka janganlah katakan kepada keduanya ‘ah’ dan janganlah kamu membentak keduanya” (QS.Al-Isra : 23).

وَاخْفِضْ لَهُمَا جَنَاحَ الذُّلِّ مِنَ الرَّحْمَةِ وَقُلْ رَبِّ ارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيرًا

"Dan katakanlah kepada keduanya perkataan yang mulia dan rendahkanlah dirimu terhadap keduanya dengan penuh kasih sayang. Dan katakanlah (berdoalah): "Wahai Rabb-ku sayangilah keduanya sebagaimana keduanya menyayangiku di waktu kecil”(QS. Al-Isra : 24).

Orang tua tidak takut miskin memberi nafkah pada anaknya saat membesarkan mereka. Tapi banyak anak sering takut kekurangan saat menanggung orang tuanya dimasa tua. Lihat diri kita saat ini, sehebat apapun dan suksespun setinggi langit, tapi tanpa doa restu orang tua yang membesarkan kita, maka tidak akan ada ketenangan, keberkahan dan kebahagiaan dalam hidup.Uang bisa dicari, ilmu bisa digali, jabatan bisa kita raih tapi kesempatan untuk berbakti dan menyayangi orang tua takkan terulang kembali.

0 Komentar untuk "CINTA IBU DIBAWA MATI"

Back To Top