PROPOSAL KEGIATAN
SEMINAR FILSAFAT
UMUM
PENDIDIKAN
MULTIKULTURALISME
TEMA :
REAKTUALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN
DALAM DIMENSI MULTIKULTURALISME
KEBANGSAAN
FAKULTAS TARBIYAH PRODI PGMI/SD IAILM
SURYALAYA
PAGERAGEUNG-TASIKMALAYA
TAHUN 2015
A. DASAR PEMIKIRAN
Dinamika sosial dewasa ini semakin sarat
dengan berbagai persoalan-persoalan yang kerap berpotensi pada lunturnya
nilai-nilai kemanusiaan (dehumanisasi),
diantaranya persoalan kekerasan fisik maupun psikis dalam berbagai dimensi yang
saat ini hampir bahkan mungkin sudah menjadi sebuah budaya, sebagai contoh
kekerasan fisik maupun psikis, perkelahian, percekcokan, maupun konflik sosial di lingkungan masyarakat yang disebabkan
oleh berbagai macam aspek. Satu diantaranya lantaran masing-masing yang
bertikai belum mampu menerima perbedaan, baik perbedaan agama, ras, pandangan
hidup, dan lain lain. Contoh kongkrit yang sering tejadi konflik antar agama,
antar ras, komunitas, dan sebagainya.
Kondisi tersebut
mencerminkan bahwa keberagaman (perbedaan)
di banyak tempat ternyata masih menjadi salah satu pemicu konflik dan juga
diskriminasi. Persoalan tersebut patut
menjadi bahan pemikiran bagi para insan akademisi khususnya, mengingat masalah
tersebut cukup urgen kaitannya dengan masa depan bangsa dalam dimensi lokal,
nasional, maupun global.
Hal tersebut di atas
menyadarkan pada kita, betapa pentingnya eksistensi pendidikan
multikulturalisme. Dengan pendidikan multikulturalisme diharapkan realitas
perbedaan tidak dimaknai sebagai halangan atau sumber masalah melainkan sebagai
kekayaan yang memperindah kehidupan. Peran pendidikan saat ini tidak hanya
berfungsi sebagai transformasi ilmu tapi sekaligus harus memiliki peran sebagai
a tool of social enggineering (alat
tau sarana bagi perubahan sosial ke arah yang lebih progresif bukan posesif).
Mengutip pendapat
dari Akhyar Yusuf Lubis dalam bukunya Pemikiran
Kritis Kontemporer (2015:191), dapat disimpulkan bahwa upaya pendidikan
multikulturalisme dapat dilakukan dengan berbagai hal, tiga diantaranya, pertama, menanamkan pemahaman dan penghargaan terhadap
keberagaman baik formal, informal maupun nonformal; kedua, menghindari
pandangan-pandangan yang menganggap bahwa kelompok yang satu lebih unggul
daripada kelompok yang lain (sikap egalitarian atau nilai-nilai kemanusiaan); ketiga,
menumbuhkan dan membiasakan sikap dialogis, karena tak jarang konflik sering
terjadi karena kurang terjalinnya komunikasi. Dialog adalah jembatan bagi
interaksi diantara kelompok-kelompok yang berbeda.
Berkaitan dengan hal tersebut, kami sebagai
tim pengampu mata kuliah Filsafat Umum menganggap penting diadakannya sebuah
Dialog (Dialektika Pemikiran) yang
berupaya mengupas dan mengungkap berbagai pemikiran akan pentingnya nilai-nilai
kearifan dalam dimensi multikulturalisme kebangsaan secara
1. Spekulitif,
mencari berbagai kemungkinan/aspek yang menjadi penyebab timbulnya masalah
2. Radikal, berdasarkan
berbagai kemungkinan tersebut, menentukan penyebab pertama dan utama timbulnya
masalah
3. Logis,
adanya hubungan sebab akibat antara penyebab dengan akibat yang ditimbulkan
4. Universal,
solusi pemikiran yang dihasilakan berdampak menyeluruh terhadap berbagai
persoalan yang disebabkan oleh akar permasalahan yang sama
B. NAMA KEGIATAN
SEMINAR FILSAFAT UMUM PENDIDIKAN MULTIKULTURALISME PGMI/SD FAKULTAS TARBIYAH IAILM SURYALAYA
TASIKMALAYA
C. TEMA
KEGIATAN
REAKTUALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN DALAM
DIMENSI MULTIKULTURALISME KEBANGSAAN
D. TUJUAN
1. Melibatkan
peserta didik secara langsung dalam proses pembelajaran
2. Menciptakan
aplikasi berfilsafat pada peserta didik
berdasarkan karakteristik filsafat
3. Menjadikan
realitas kongkrit keberagaman
(perbedaan) sebagai objek /bahan
pemikiran
E. Peserta
kegiatan
Mahasiswa PGSD/MI Fakultas Tarbiyah IAILM
Suryalaya-Tasikmalaya tahun ajaran 2015/2016, Semester III
F. Waktu dan
tempat kegiatan
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :
Hari/tanggal : Rabu, 16 Desember 2015
Tempat : Aula Mini Tarminah Bhakti IAILM
G. Susunan Panitia
(
terlampir)
H. Estimasi
Biaya
(terlampir)
I. Susunan
Acara
(terlampir)
J. Penutup
Demikian proposal
kegiatan ini kami buat sebagai acuan dan pedoman pelaksanaan kegiatan. Besar harapan
kami proposal kegiatan ini diterima dengan baik oleh semua kalangan. Semoga
kegiatan yang telah kami rencanakan ini dapat berjalan dengan lancar tanpa ada
hambatan apapun. Amin.
lampiran 1
SUSUNAN PANITIA
Penasehat : Drs. H. Andri Ardiansyah, M.Ag.
Penanggungjawab : Drs.H. Suhrowardi, M.Ag.
Ketua
Pelaksana : Imas Masitoh, SH.,MSI
Sekretaris : Oo Hanapiah, S.Ag
Bendahara
: Bendahara kelas
Sie
Dokumentasi :
Nuryadin Arafat
Sie
Akomodasi :
Iman dan Ade Husen
Sie Transfortasi : Sahna
Sie
Konsumsi :
Kosma Kelas
lampiran 2
TIM PENYAJI
Narasumber
Pembanding
Moderator
Pemandu Acara
Dosen Pembimbing
|
:
:
:
:
:
|
Prof. Dr. Ahmad Tafsiir
Drs. H. Andri Ardiansyah, MAg.
Saeful Anwar, M.Ag
Nana Suryana, M.Pd
Imas Masitoh, SH.MSI
|
Ketua pelaksana,
Imas Masitoh, SH., MSI
|
Suryalaya, 09 Nopember 2015
Sekretaris,
Oo Hanafiah, S.Ag.
|
Mengetahui,
Dekan Fakultas Tarbiyah
Drs. Andri Ardiansyah, M.Ag.
Lampiran 2
Estimasi Biaya
a. Rencana Pemasukan
Peserta
80 x 80.000 = 6.400.000,00
b. Rencana
pengeluaran
1
|
Honor narasumber+Transfor
|
2.500.000,00
|
|
2
|
Honor pembanding
|
500.000,00
|
|
3
|
Honor moderator
|
300.000,00
|
|
4
|
Honor panitia
|
1.500.000,00
|
|
5
|
Honor pembimbing
|
500.000,00
|
|
6
|
Sertifikat
|
900.000.00
|
|
7
|
Atk
|
200.000,00
|
|
8
|
Akomodasi Dokumentasi dan Transfortasi
|
600.000,00
|
|
9
10
|
Konsumsi Snack 120 orang
Makan Tim Penyaji Rp.20.000 X 10 orang
|
1.200.000,00
200.000,00
|
|
11
|
Dll
|
300.000,00
|
|
Jumlah
|
7.800.000,00
|
Defisit anggaran sebesar Rp. 1.400.000,00. Kami berharap kekurangan
anggaran ini dapat ditutup oleh Fakultas Tarbiyah.
Ketua pelaksana,
Imas Masitoh, SH., MSI.
|
Mengetahui,
Dekan Fakultas Tarbiyah
Drs. Andri Ardiansyah, MAg.
|
Suryalaya,09 November 2015
Sekretaris,
Oo Hanafiah, S.Ag.
|
Lampiran
3
Susunan
Acara
Hari/tanggal
|
waktu
|
acara
|
Rabu, 8 Januari
|
08.00-08.30
08.30-09.00
09.00-11.30
11.30-12.00
|
Check in peserta
Pembukaan
Dialektika pemikiran
Tanya jawab
Penutup
|
0 Komentar untuk " PROPOSAL KEGIATAN SEMINAR FILSAFAT UMUM PENDIDIKAN MULTIKULTURALISME"